Upacara Bendera Senin, Kakankemenag Kota Lhokseumawe Bertindak sebagai Pembina Upacara di MIN 3 Kota Lhokseumawe

Lhokseumawe – Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Lhokseumawe, Dr. H. Muhammad Amin, S.Ag, M.A hadir sebagai Pembina Upacara Bendera di Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 3 Kota Lhokseumawe pada hari Senin, (26/01/2026).

Kegiatan upacara bendera yang berlangsung khidmat pagi ini diikuti oleh pengawas madrasah, seluruh kepala madrasah ibtidaiyah negeri, dewan guru dan siswa kelas 4 hingga kelas 6 yang berada di halaman MIN 3 Kota Lhokseumawe.

Dalam amanatnya, Kepala Kemenag Kota Lhokseumawe Dr. H. Muhammad Amin, S.Ag, M.A menyampaikan pesan yang berfokus pada dua hal yaitu mengenai Motto Kementerian Agama dan Jasa Guru untuk Siswa.

Pertama adalah Motto Kementerian Agama Republik Indonesia adalah Ikhlas Beramal. Motto ini bukan sekadar semboyan, melainkan landasan moral dan filosofi kerja yang mendalam bagi seluruh aparatur di lingkungan Kementerian Agama.

Kemudian yang kedua adalah Jasa Guru untuk Siswa ,bahwa guru adalah orang tua kedua yang mendidik dengan ikhlas, membimbing karakter, dan membuka wawasan. Siswa wajib memuliakan, menghormati, mematuhi nasehat, serta rajin belajar sebagai bentuk membalas jasa ilmu yang diberikan, guna mencapai kesuksesan dan keberkahan ilmu di masa depan.

Kehadiran Kepala Kemenag Kota Lhokseumawe sebagai Pembina Upacara di MIN 3 Kota Lhokseumawe ini merupakan bagian dari upaya untuk mempererat silaturahmi antara Kantor Kemenag Kota Lhokseumawe dengan madrasah, sekaligus memberikan motivasi langsung kepada para siswa dan siswi agar menjadi generasi yang berilmu, berakhlak mulia, dan berprestasi.

Dokumentasi :

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *